CPNS 2016Kabar gembira bagi anda yang telah menunggu proses rekrutmen CPNS, akhirnya MenPAN merilis Jadwal CPNS 2016 untuk Instansi Pusat dan Daerah. MenPAN Yuddy menyampaikan bahwa kepastian jadwal mengenai tes CPNS 2016
telah dirilis dan beliau memastikan bahwa Jadwal Penerimaan CPNS tahun
2016 akan dimulai April-Oktober mendatang.
Menurutnya, tes tahun depan digelar lebih awal karena pertimbangan
2015 telah terjadi moratorium, sehingga panitia lebih siap. Meski
begitu, sampai saat ini formasi penerimaan CPNS belum ditetapkan.
Sebab, penetapan formasi harus dikoordinasikan terlebih dahulu dengan
Kementerian Keuangan terkait biaya kebutuhan belanja pegawai. 230 ribu
itu terdiri dari 110 ribu honorer K2 dan 120 ribu pelamar umum. Untuk
pelamar umum, formasi yang dibutuhkan adalah tenaga pendidik, tenaga
kesehatan, tenaga fungsional tertentu seperti bidang hukum maupun
ekonomi.